BST DESA SEWULAN KEC. DAGANGAN TAHUN 2018

Rabu, 25/4/2018 Pemerintah Kabupaten Madiun dengan dipimpin langsung oleh Bupati Madiun H. Muhtarom, S.Sos melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial Terpadu (BST) ke – 169 bertempat di Ds. SEWULAN Kec. DAGANGAN. Hadir pada kesempatan ini Wakil Bupati Madiun, anggota Forkopimda Kab. Madiun atau yang mewakili, kepala Bank Jatim cabang madiun, perwakilan dari BNI 46 cabang madiun, Ketua LPP RRI, Ibu penggerak ketua PKK, Perwakilan ketua kemenag, kepala  kepala BUMD kabupaten madiun dan seluruh kepala OPD Pemerintah kabupaten Madiun.
Mengawali acara sarasehan kades sewulan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bp. Bupati bersama rombongan telah hadir pada acara BST di desa sewulan, selain itu kades sewulan juga menjelaskan letak geografis dan potensi yang ada di desa sewulan. Salah satunya Desa Sewulan memiliki batik klasik khas bernama batik song song dan pada saat acara sarasehan berlangsung batik song song tersebut di launcing dan di peragakan oleh pragawati dan pragawan desa sewulan disaksikan oleh Bp.Bupati dan rombongan. Mengakhiri sambutan kades sewulan, meminta kepada Bp. Bupati agar mendukung adanya batik sewulan dan selain itu kades dan masyarakat desa sewulan berjanji untuk melunasi PBB sebelum hari jadi kabupaten madiun.
Pada kesempatan sarasehan ini Bupati Madiun juga berkenan menyerahkaan berbagai bantuan yang sudah disiapkan antara lain bantuan paket peralatan sekolah untuk 10 anak SD/MI dan 5 anak SMP/MTs, 50 Paket sembako untuk keluarga kurang beruntung, bantuan pemeliharaan tempat ibadah untuk masjid Baitul Muslimin Rp.1.500.000, Bantuan dari BAZ Kab. Madiun berupa peralatan sekolah dan uang saku untuk 10 anak yatim dan yatim piatu, bantuan 1 unit kursi roda dan 1 alat penyangga untuk kaum dhuafa, Beasiswa dari Bank jatim Cab. Madiun untuk 10 siswa masing-masing sebesar Rp.200.000-,.
Sambutan dan pengarahan bupati madiun pertama beliau sangat mendukung dengan adanya batik song-song yang ada di desa sewulan, dengan adanya potensi di setiap desa di kabupaten madiun ini akan mencipkan pertumbuhan perekonomian masyarakat desa setempat selanjutnya bupati menyampaikan masalah bidang pertanian, karena desa sewulan yang potensi pertaniannya sebagian besar adalah holtikultiral selain tanaman padi, karena letak geografis wilayahnya di lereng gunug wilis. Produk holtikultural di desa sewulan antara lain durian, pete, coklat, kopi dll. Bupati Muhtarom juga menyinggung waduk kare yang akan dimulai pengerjaannya, karena sudah mendapatkan Surat Perintah dari provinsi dan insyallah tahun ini sudah mulai pengerjaan, karena waduk tsb juga sangat penting bagi pertanian yang ada di desa sewulan dan sektarnya.
Selain itu, bupati juga menyampaikan program-program pemerintah antara lain untuk peningkatan swasembada pangan yang sekarang sudah adanya kartu tani. Kartu tani tsb berguna bagi petani untuk melakukan transaksi seperti pembelian pupuk, pinjaman keuangan untuk bidang pertanian dll. Selain itu pemerintah juga menyediakan seperti Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) yang bertujuan mengurangi resiko gagal panen, besarnya Premi per Ha Rp.180.000,-, Premi subsidi Pemerintah 80% Rp.144.000,- , Premi yang dibayar petani 20 % Rp.36.000,- tetapi sudah dibayar oeh CSR JASINDO sehingga petani tidak bayar, Klaim bila terjadi gagal panen mencapai 75% mendapatkaan sebesar Rp.6.000.000,’/Ha. Untuk peternakan, ada yang namanya Asuransi Usaha Ternak Sapi (AUTS) yang bertujuan meringankan resiko gagal usaha ternak sapi.  Besarnya Premi  Rp.200.000,- , Premi Subsidi Pemerintah 80% Rp.160.000,- dan Premi ditanggung petani 20% Rp.40,000,-  Klaim jika terjadi gagal usaha ternak mendapat Rp.10.000.000,-/ekor. Ada juga Progam UPSUS SIWAB yang tujuannya untuk  mempercepat peningkatan populasi ternak ruminansia besar, baik sapi perah, potong dan kerbau sehingga terpenuhinya kebutuhan daging dan susu.
Selanjutnya Bupati memberikan pengarahan tentang kesehatan, bupati muhtarom menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga kesehatan, sekarang sepertinya masih musim penghujan tidak menutup kemungkinan terjadinya wabah penyakit seperti demam berdarah, mutaber dan penyakit penyakit lainnya, bupati menghimbau agar menjaga gaya hidup yaitu terutama pola makan, karena dengan pola makan yang tidak terjaga akan menimbulkan penyakit. Selain itu supaya berhati-hati sepertinya musim hujan pada saat sekarang bersamaan dengan angin kencang(angin puting beliung).
Untuk bidang keamanan, bupati muhtarom menghimbau kepada masyarakat desa sewulan untuk berhati-hati apabila ada penduduk baru yang tinggal di sewulan, karena tidak menutup kemungkin akan menimbulkan permasalahan maka dari itu masyaratkat harus selalu menjaga kerukunan lingkungannya. Selain masalah keamanan lingkungan Bupati juga menghimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati dalam berkendara, khususnya pada putra putri kita yang belum memiliki SIM jangan diperbolehkan untuk berkendara montor karena akan membahayakan dirinya maupun orang lain.
Mengakhiri sambutan bupati madiun mengingatkan pada tanggal 27 juni 2018 memperingati pemilihan bupati wakil bupati madiun, yang pada intinya beliau menghimbau masyarakat pada memasuki pesta demokrasi ini, masyarakat diharapkan jgn hiruk pikuk, kita laksanakan dengan baik,aman dan guyub rukun.
Selain bantuan yang diberikan pada masyarakat, bupati juga mengabulkan beberapa permintaan bantuan yang di sampaikan perwakilan masyarakat desa sewulan yaitu anatara lain bantuan pembangunan jalan lingkungan tepatnya di RT. 15 desa Sewulan dengan volume 548m x 3m (lokasi kerja bakti) Dibantu uang melalui program Bantuan Keuangan Khusus kepada desa sebesar Rp. 60 Juta, Bantuan rambu penunjuk jalan, rambu dilarang masuk dan rambu ada kegiatan warga, masing-masing 2 buah, Bantuan kambing Peranakan Etawa 8 ekor, Bantuan tanaman klengkeng 100 batang, Bantuan bibit Cabe, bibit Terong dan bibit Tomat, masing-masing 250 polibag, Bantuan pupuk bogasi 750 kg, Bantuan bibit ikan lele 6.000 ekor ibit ikan gurame 2.500 ekor dan bibit ikan nila 7.000 ekor, Bantuan terpal 2 buah, Bantuan masuk program 2018, Bantuan pastisida organik 8 liter, Bantuan handsprayer elektrik krisbrow 25 unit, Bantuan pakan ikan 2 zak, Bantuan pupuk organik cair 4 liter, Bantuan normalisasi sungai yang ada di desa sewulan, Bantuan rehabilitas penahan tebing di dusun krajan ds. Sewulan, Bantuan bibit rambutan 250 batang, 1 unit werless, 1 unit keyboard, bantuan modal untuk umkm, bantuan APE dalam untuk anak-anak paud, 1 paket hadroh al-banjari, bantuan pelatihan memasak untuk ibu-ibu PKK ds. Sewulan.
Perlu diketahui, bahwa berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam kesempatan ini antara lain Olahraga bersama, Sarasehan, Kunjungan ke keluarga kurang mampu, kerja bhakti pengaspalan jalan, pelayanan kesehatan, pelayanan administrasi (KTP, KK, Akte Kelahiran, SIUP, SIM dll), Pasar Murah, Pelatihan pembuatan makanan olahan, pelayanan posyandu, dan kegiatan PKK lainnya.