PENANDATANGANAN MoU DENGAN PEMKOT BANDUNG

Rabu, 9-5-2018 bertempat di ruang Auditorium Balaikota Pemkot Bandung, pemerintah Kabupaten Madiun dengan pemerintah kota bandung melaksanakan penandatangan MOU. Pada penandatangan ini pemerintah Babupaten Madiun di wakili Ir. Tontro pahlawanto sekda kabupaten madiun, di saksikan oleh beberapa Peserta yang hadir juga mengikuti penandatangan MOU tersebut.

Adapun harapan dari perjanjian ini yakni melaksanakan alih pengetahuan dan pengalaman antar aparatur pemerintah (city sharing) menciptakan sinergitas penyelenggaraam pembangunan, mengoptimalkan pemanfaatan sumber daya yang dimiliki oleh masing-masing daerah, guna mendukung pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sebagaimana ruang lingkup dari kesepakatan ini yang meliputi:
a. Pengembangan Smart City dan E-Government
b. Pengembangan Kebudayaan, pariwisata, dan Ekonomi kreatif.
c. Pengembangan sumber daya manusia
d. Promosi dan Pengembangan Usaha dan Pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah, Industri, Perdangan dan Investasi.
e. Penataan Ruang /Insfrastruktur Perkotaan
f. Perencanaan Daerah
g. Ketahanan Pangan dan Pertanian
h. Bidang-bidang lain yang disepakati bersama.

Hadir pada acara dan juga melaksanakan penandatangan MOU yaitu Kota makasar, Kab. Dharma swara, Kab. Buleleng, Kab. Bolang mongondow utara, Kab. Tanah laut, Kab. Nias, Kab. Bengkulu selatan, Kab. Maros, Kab. Tebo