PRESIDEN JOKOWI TERKESAN MELIHAT KOMODITAS PORANG DI KABUPATEN MADIUN

PRESIDEN JOKOWI TERKESAN MELIHAT KOMODITAS PORANG DI KABUPATEN MADIUN

PEMERINTAHAN
Usai memberikan pengarahan kepada jajaran Forkopimda se-Provinsi Jawa Timur secara virtual di Pendopo Ronggo Djoemeno Caruban, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombongan melanjutkan kunjungannya ke pabrik Porang PT Asia Prima Konjac di Desa Kuwu Kecamatan Balerejo, Kamis (19/8). Presiden begitu terkesan saat melihat ribuan ton komoditas Porang hasil panen petani Kabupaten Madiun dan sekitarnya. Porang tersebut siap diproduksi PT Asia Prima Konjac menjadi olahan yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan siap diekspor ke beberapa negara. Sejak awal, Presiden Jokowi memang menaruh harapan besar terhadap Porang. Untuk itu, dirinya mentetapkan Porang menjadi salah satu komoditas baru unggulan untuk menopang pangan negeri ini. Presiden Jokowi juga senang karena berkat PT Asia Prima Konjac, Porang diolah menjadi komoditas yang memiliki nilai tambah bagi petani. “Tadi saya sempat tanya ke petani Porang, dengan luasan…
Read More
PRESIDEN JOKOWI APRESIASI TEROBOSAN BIN LAKUKAN VAKSINASI DARI ‘DOOR TO DOOR’ DI KABUPATEN MADIUN

PRESIDEN JOKOWI APRESIASI TEROBOSAN BIN LAKUKAN VAKSINASI DARI ‘DOOR TO DOOR’ DI KABUPATEN MADIUN

PEMERINTAHAN
Program vaksinasi door to door yang digagas oleh Badan Intelijen Negara (BIN) mendapat apresiasi dari Presiden RI Joko Widodo. Hal ini diungkapkan langsung saat orang nomor satu di Republik Indonesia tersebut melakukan kunjungan kerja di Kabupaten Madiun, Kamis (19/8). Dikatakan Presiden Jokowi, upaya vaksinasi jemput bola dengan mendatangi masyarakat di kampung dari rumah ke rumah merupakan pelayanan yang sangat baik, karena dapat menekan risiko penyebaran Covid-19. Seperti disebutkan Jokowi, virus corona terus selalu bermutasi. "Kita tidak pernah menyangka bahwa yang kita pikir hanya ada satu varian pertama saja, ternyata kemudian lahir varian delta yang sangat amat menular,” kata Jokowi saat meninjau vaksinasi door to door di Kelurahan Krajan, Kecamatan Mejayan Kabupaten Madiun. Dalam kesempatan ini Jokowi meminta Kepala Daerah untuk terus memaksimalkan program vaksinasi dengan cara menyuntikkan langsung dosis vaksin…
Read More
PEMKAB MADIUN LAKSANAKAN UPACARA HUT KE-76 KEMERDEKAAN RI PENUH KHIDMAT DENGAN PROKES KETAT

PEMKAB MADIUN LAKSANAKAN UPACARA HUT KE-76 KEMERDEKAAN RI PENUH KHIDMAT DENGAN PROKES KETAT

PEMERINTAHAN
Pemkab Madiun kembali melaksanakan Upacara Kemerdekaan Republik Indonesia secara sederhana tanpa mengurangi sedikitpun kehidmatan dan makna dari upacara tujuh belasan ini, Selasa (17/8). Petugas dan undangan yang hadir seluruhnya memberlakukan protokol kesehatan (prokes) secara ketat. Upacara peringatan hari paling bersejarah yang dilaksanakan di halaman Pendopo Ronggo Djoemeno, Caruban ini, selaku Inspektur Upacara Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, dan dihadiri Wakil Bupati Hari Wuryanto, Sekda Tontro Pahlawanto, Ketua TP PKK Ny. Pentalianawati Ahmad Dawami, Wakil Ketua TP PKK Ny. Erni Hari Wuryanto, unsur Forkopimda, pimpinan OPD, para camat, pejuang perintis kemerdekaan dengan posisi duduk satu dengan lainnya berjarak 2 meter. Tak lama kemudian pengibaran bendera Merah Putih oleh Paskibra. Pembawa Baki, Setya Pangastuti siswi dari SMAN 2 Mejayan, sedangkan pengibar bendera adalah Dio Anugrah Pratama siswa SMAN 1 Geger, Wira Adetya…
Read More
MESKI DILAKUKAN SECARA SEDERHANA, NAMUN AKRS TETAP KHIDMAT

MESKI DILAKUKAN SECARA SEDERHANA, NAMUN AKRS TETAP KHIDMAT

PEMERINTAHAN
Mengingat hingga saat ini pandemi COVID – 19 belum juga usai, Apel Kehormatan dan Renungan Suci (AKRS) dalam rangka peringatan HUT ke-76 Kemerdekaan RI, Selasa 17 Agustus 2021 dini hari, kembali dilaksanakan dengan sederhana namun tetap khidmat. AKRS di Taman Makam Pahlawan Kota Madiun itu dilakukan secara terbatas. Bupati Madiun H. Ahmad Dawami dan Wabup H. Hari Wuryanto terlihat mengikuti kegiatan yang dipimpin Danrem 081 Dhirotsaha Jaya Kol. Inf. Waris Ari Nugroho itu. Dalam kesempatan ini, Bupati mengatakan perjuangan para pahlawan harus diteladani. Untuk itu, penghormatan kepada para pahlawan tersebut harus tetap digelar meskipun dalam suasana pandemi Covid-19. Kegiatan yang berlangsung dini hari ini dilakukan dengan protokol kesehatan yang sangat ketat. "Tahun ini kembali kita melaksanakan AKRS dengan suasana pandemi. Namun demikian, AKRS tetap dilakukan dengan aturan protokol kesehatan. Dulu…
Read More
Bupati Madiun Kukuhkan Anggota Paskibraka

Bupati Madiun Kukuhkan Anggota Paskibraka

PEMERINTAHAN
Sejumlah 34 anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Madiun dikukuhkan oleh Bupati Madiun, Minggu (15/8). Upacara pengukuhan di Pendopo Ronggo Djumeno tersebut merupakan bagian dari rangkaian prosesi penetapan Pasukan pengibar bendera pada upacara HUT Kemerdekaan RI ke-76 di Kabupaten Madiun. Para personil Paskibraka yang kini dikukuhkan telah melalui serangkaian proses seleksi yang ketat dan pelatihan intensif selama satu bulan. Dalam Upacara ini, Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, memimpin pengucapan kata Pengukuhan kepada para pasukan. Mereka secara resmi akan menjadi petugas pengibar dan penurun bendera pada peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 76. Tahun ini, upacara Kemerdekaan akan kembali digelar di Halaman Pendopo Ronggo Djumeno dengan pemberlakuan protokol kesehatan secara ketat. "Selamat menjadi kader yang akan menjaga Merah Putih dan selamat bertugas tanggal 17 Agustus nanti", ujar Bupati dalam sambutannya. Meski…
Read More
UPACARA PERINGATAN HARI PRAMUKA KE-60 TAHUN 2021 TINGKAT PROVINSI JAWA TIMUR

UPACARA PERINGATAN HARI PRAMUKA KE-60 TAHUN 2021 TINGKAT PROVINSI JAWA TIMUR

PEMERINTAHAN
Dalam rangka Hari Pramuka ke-60 tahun 2021, Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyelenggarakan upacara secara virtual yang diikuti oleh seluruh Kabupaten/Kota se-Jatim. Bupati Madiun H. Ahmad Dawami dan Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto serta jajaran Forkopimda dan Pimpinan OPD terkait, mengikuti dari Pendopo Muda Graha, Minggu (15/8). Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parwansa sebagai Inspektur Upacara dalam sambutanya menyampaikan, bahwa pelaksanakan peringatan Hari Pramuka seharusnya dilaksanakan kemarin. Namun kemarin seluruh anggota Pramuka di tanah air harus mengikuti rangkaian upacara HUT ke-60 Pramuka Nasional dari Istana Kepresidenan Bogor dan di Jawa Timur kebetulan sebagai tuan rumah kegiatan Merdeka Ekspor Pertanian yg dilepas langsung oleh Presiden RI, sehingga upacara dilaksanakanan hari ini. "Pesan Bapak Presiden, kuasai ilmu pengetahuan dan teknologi setinggi-tingginya. Hilirisasi perlu teknologi dan jejaring yang saling mengaitkan. Di HUT Pramuka…
Read More