Menteri BUMN Rini Sormarno tinjau lokasi banjir

Menteri BUMN Rini Sormarno tinjau lokasi banjir, Jumat 8/3/2019. Adapun rombongan beliau yaitu Deputi kementerian BUMN bersama staf BUMN serta Pimpinan BRI, BMRI, BNI, BTN, Pertamina, WIKA, WIKA, PP, TELKOM, PLN.

Setibanya Menteri BUMN Rini Sumarno, beliau langsung menuju ke dapur umum yang tersedia diposko, beliau menyapa petugas yang sedang memasak dan juga mengincipi masakan yang telah tersedia untuk di distribusikan ke masyarakat.

Selanjutnya Bupati Madiun H. Ahmad Dawami berkenan memaparkan secara detail tentang kejadian bencana banjir yang terjadi di wilayah kabupaten madiun serta kerugian total yang dialami masyarakat dan bahwa kondisi sekarang kondisi mulai normal dan penanganan pasca banjir terus dilakukan.

Menteri BUMN Rini menyampaikan bahwa di BUMN ada banyak program-program, yakni program usaha kecil dan menengah dan juga dari perbankan bisa memberikan bantuan seperti pemberian alat-alat produksi yang perlu perbaikan atau penggantian nanti akan dibantu, jelasnya.

Biar pun curah hujan sangat tinggi dan ada luapan dari sungai, tetapi ke depan kita harus menjaga. Jangan sampai jalan tol terdampak banjir biarpun dengan curah hujan yang sangat tinggi,” tegas Menteri BUMN.

Sebelum meninggalkan posko beliau memberikan bantuan berupa uang tunai dari Yayasan BUMN sebesar 300 juta rupiah dan juga 200 paket sembako yang diterimakan Bupati Madiun secara simbolis, Beliau menyadari bahwa pasca banjir ini masyarakat pasti membutuhkan bantuan lebih.