Musrenbangnas RKP 2024, Pemkab Madiun Raih Penghargaan Pembangunan Daerah

Wakil Presiden Indonesia, Ma’ruf Amin, memberikan arahan dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional Rencana Kerja Pemerintah (Musrenbangnas RKP) Tahun 2024 dan Peluncuran Proyeksi Penduduk 2020-2050 di Gedung Jakarta Convention Centre Assembly Hall, Selasa (16/5/2023).

 

“Musrenbangnas menjadi forum yang krusial untuk sinkronisasi dan penajaman program serta kegiatan prioritas nasional antara Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah dalam perumusan RKP 2024,” ungkap Ma’ruf. Dirinya juga menggaris bawahi pentingnya menjaga keberlanjutan agenda pembangunan nasional agar pemerataan kesejahteraan masyarakat dapat diwujudkan sampai ke seluruh pelosok negeri.

Sebagai bagian dari Musrenbangnas RKP 2024, Bappenas RI menyelenggarakan evaluasi komprehensif tingkat provinsi, kabupaten, dan kota. Evaluasi ini juga untuk menentukan peraih Penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2023 yang dinilai oleh tim independen dari akademisi, jurnalis, dan NGO.

Tak tanggung-tanggung, Pemerintah Kabupaten Madiun meraih Penghargaan Khusus Daerah dengan kategori Inovasi Pembiayaan Alternatif atas terlaksananya penandatanganan perjanjian kerja sama KPBU Alat Penerangan Jalan dalam rangka peningkatam kenyamanan dan keselamatan bagi pengguna jalan.

Penghargaan ini diharapkan mampu memacu sinergi antara perencanaan pusat dan daerah untuk mendorong inovasi yang tepat sasaran guna mendukung pembangunan nasional yang berkelanjutan.