Pemkab Madiun melalui dinas Pemberdayaan masyarakat dan Pemdes melaksanakan Pembekalan Hari Kesatuan Gerak PKK KB Kesehatan Kab. Madiun tahun 2018 dengan Tema “Kerukunan Dalam Keluarga dan Lingkungan untuk Mewujudkan Indonesia Damai”. Pendopo Muda Graha 6 September 2018
Pada kesemptan ini, Pj. Bupati Madiun berkenan membuka Pembekelan tersebut, dalam sambutan beliau menyampaikan tujuan kegiatan ini yaitu untuk meningkatkan cakupan pelayanan yangberkualitas dalam program pemberdayaan kesejahteraan keluarga. Melalui kegiata ini diharapkan memberikam dampak positif terhadap penurunan tingkat kelahiran dan kematian ibu/bayi dalam rangka untuk mewujudkan manusia yanf berkualitas, untuk mendukung hal tersebut PKK berada pada garis terdepan karena kegiatan HKG PKK KB kesehatan sangat strategis dalam menunjang keberhasiln program KB dan peningkatan taraf hidup keluarga, khususnya bagi keluarga sejahtera atau kurang mampu.
Selanjutnya beliau menyampaikan terkait tugas dan peran yang harus dilakukan, pertama segera lakikan konsolidasi dan koordinasi guna mengetahui sejauh mana kondisi dan perkembangan TP PKK di Kecamatan dan Desa masing-masing. Lakukan secara menyeluruh dan segera tindak lanjuti dengan upaya pembenahan ke arah yang lebih baik. Kedua, kepada petugas kesehatan khususnya seluruh puskesmas beserta jajarannya untuk tetap terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan sampaikan kepada masyarakat supaya menjaga kebersihan lingkungan serta mendukung seluruh program yang ada di wilayah masing-masing.
Hadir pada acara, Plt. Ketua TP PKK Kab Madiun, Ka. Bapemas Pemdes, Camat se-Kab. Madiun, anggota TP PKK.