PEMBUKAAN DIKLAT PIM IV ANGKATAN IV PEMKAB MADIUN TAHUN 2019

Bertempat di Gedung Diklat Pemkab Madiun terlaksana upacara pembukaan Diklat Kepemimpinan tingkat IV angkatan IV pola kemitraan pemerintahan kabupaten madiun dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Jawa Timur tahun 2019. Jum’at 15/2/2019

Diklat kepemimpinan tingkat IV diikuti oleh 40 orang ASN lingkup pemkab madiun dan pada upacara pembukaan diklat kepemimpinan tingkat IV ini dipimpin oleh oleh Bupati Madiun dihadiri oleh Wakil Bupati Madiun, perwakilan dari Kepala Diklat Pim Prov Jatim, Widyaiswara, Kepala BKD Kab. Madiun, serta mentor / Ka. OPD masing-masing peserta diklat.

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami menyampaikan ke seluruh peserta diklat, semoga setelah mengikuti diklat ini kinerjanya menjadi lebih baik lagi. Bahwa kemarin kita mendapatkan penilaian SAKIP dengan nilai BB sehingga setelah ini dengan kinerja yang lebih baik kita kedepan nanti harus dapatkan nilai AA. Kinerja kita sebagai ASN adalah meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.

Selain itu Bupati Madiun juga mengharapkan agar peserta diklat untuk selalu meningkatkan jiwa kebersamaan dalam melaksanakan diklat, baik kebersamaan antara panita diklat, widyaiswara, peserta diklat dan mentor/atasan OPD masing-masing. Dan juga kita berharap kebersamaan itu untuk mewujudkan visi misi kabupaten madiun yang sekarang telah kita sepakati. Karena dalam mencapai visi misi tersebut, kita harus kuatkan kebersamaan.