Perwakilan BPK Jatim Punya Nahkoda Baru, Bupati Madiun Hadiri Sertijabnya

Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Jawa Timur (BPK Jatim) memiliki nahkoda baru, Karyadi. Sebelumnya, ia menjabat sebagai Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sulawesi Utara. Prosesi serah terima jabatan berlangsung di Kantor BPK Jatim, Senin (12/9). Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, turut menghadiri serah terima jabatan tersebut. “Selamat dan sukses kepada Kepala Perwakilan BPK Jatim yang baru Bapak Karyadi. Semoga mampu mengemban amanah hingga tuntas. Pun, kepada Bapak Joko Agus Setyono, selamat bertugas di tempat yang baru dan sukses selalu,” tutur Bupati Madiun.

 

Nampak dalam kesempatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua BPK Isma Yatun, Auditor Keuangan Negara V BPK (Tortama KN V) Dori Santosa, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Ketua DPRD Jatim Kusnadi, dan Kepala Daerah se-Jatim. Ketua BPK Isma Yatun menekankan bahwa BPK terus berupaya meningkatkan peran sertanya dalam pembangunan nasional melalui pemeriksaan keuangan negara yang berkualitas dan bermanfaat.

 

Pada akhir tahun 2021, BPK Jatim telah memperoleh predikat zona integritas sebagai Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), itu artinya, BPK Jatim siap melayani setiap pemangku kepentingan secara independen, berintegritas dan profesional.‘’Promosi, rotasi, dan mutasi bagi para pejabat dan pegawai merupakan upaya yang harus selalu dilakukan untuk menjaga dan membangun budaya organisasi BPK yang berdasar pada nilai-nilai dasar independensi, integritas, dan profesionalisme,’’ pungkas Isma Yatun.