Wakil Bupati Madiun Hadiri Dies Natalis ke-44 UNS Solo

Wakil Bupati Madiun, Hari Wuryanto, didampingi Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Suyadi, dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Madiun menghadiri Sidang Senat Terbuka Dies Natalis ke-44 Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, di Audiorium G.P.H Haryo Mataram, Rabu (11/3). Undangan tersebut sebagai bentuk penghargaan karena pihak UNS baru saja menandatangani kerjasama dengan Pemkab. Madiun yang akan membangun kampus 2 UNS di Kabupaten Madiun.
Menariknya, dalam Dies Natalis ini pihak UNS memberikan penghargaan tertinggi berupa UNS Award 2020 “Parasamya Anugraha Dharma Krida Upa Baksana” kepada Wakil Presiden RI, Prof. Dr. K.H. Ma’ruf Amin atas kepakaran dan karya besarnya dalam memelopori pengembangan Ekonomi Syariah di Indonesia. Selain itu juga pemberian penghargaan kepada alumni berprestasi dan doktor baru.

Penghargaan tertinggi untuk Wapres RI itu diserahkan oleh Rektor UNS, Prof. Dr. Jamal Wiwoho, SH, M. Hum disaksikan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Tat Yasin Maimoen, beberapa kepala daerah, para dosen, staf dosen, seluruh civitas akademika UNS.

Rektor UNS dalam laporannya yang berjudul Akselerasi Reorientasi Pembelajaran 4.0 untuk Meningkatkan Daya Saing Bangsa, dan untuk memaknai semangat perubahan tersebut, sejak awal Februari (masa penerjunan KKN) dan puncaknya 10 Maret 2020, civitas akademika UNS menggelar UNS Mengajar Indonesia melibatkan lebih dari 3300 dosen dan alumni turun langsung mengajar ke sekolah-sekolaj di seluruh Indonesia dan hingga ke sekolah anak-anak TKI di perkebunan kelapa sawit Sabah dan Serawak Malaysia.

Dalam forum mulia yang dihadiri Wakil Presiden RI ini, Rektor UNS mengusulkan sebuah program Merdeka Belajar melalui Kuliah Kerja Nyata (KKN) bersama, bernama KKN 3T. 3T tidak hanya dimaknai Tertinggal, Terdepan, dan Terluar, namun 3T adalah terus (Mengabdi) Tanpa Tapi di seluruh negeri.
Dalam Pusat Unggulan Iptek (PUI) pertama yang diinisiasi UNS adalah Baterai Lithium untuk pengembangan industri baterai lithium untuk kendaraan listrik oleh Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset dan Inovasi Nasional. Dengan baterai lithium, UNS telah menerangi dan memasang panel surya yang listriknya tersimpan di baterai tersebut di daerah 3T, mulai dari Pacitan, Lombok, Toraja Utara dampai pulau paling selatan Indonesia yaitu Pulai Rote Ndao NTT yang berbatasan laut dengan Australia.

Sementara itu, Wakil Presiden RI yang hari itu juga berulang tahun ke-77 tahun mengaku tidak menyangka mendapat penghargaan setinggi itu dari UNS, karena dirinya hanya bagian kecil dari apa yang dilakukannya untuk negeri ini. Menurutnya, sejalan dengan pembangunan SDM unggul yang saat ini menjadi prioritas pembangunan nasional, maka UNS Solo harus turut menjadi agent penting untuk menciptakan SDM unggul Indonesia. Menurutnya, SDM unggul adalah SDM yang sehat, cerdas, produktif dalam menghasilkan sesuatu yang manfaat, memiliki semangat untuk berkompetisi, cinta tanah air, berakhlak mulia dan akhlakul karimah.

Wakil Presiden RI juga menjelaskan keunggulan dari ekonomi berbasis syariah. Menurutnya, kini ekonomi berbasis syariah terus berkembang menjadi lembaga ekonomi alternatif dan tidak saja bergerak di sektor perbankan, namun sudah merambah ke bidang ekonomi lainnya. Rencananya dalam waktu dekat ada pertemuan di Indonesia yang dihadiri beberapa kepala negara dan 70 menteri keuangan untuk mempromosikan perkembangan ekonomi syariah di dunia. (don – nang – ols – foto: ist/humas)