Wakil Bupati Madiun Tinjau Pelaksanaan Audisi KDI dan Road To Kilau Raya

600 peserta audisi KDI 2022 berkumpul dan menunggu giliran untuk diuji langsung oleh para diva dangdut. Para penyanyi bintang dangdut masa depan tersebut antre di Pendopo Ronggo Djoemeno sejak pagi, Kamis (23/6).

Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto, melihat langsung jalannya audisi KDI 2022 di Kampung Pesilat Indonesia tersebut. Mas Hari sapaan akrab Wakil Bupati Madiun, mengharapkan semua masyarakat mampu berkontribusi dalam kegiatan tersebut. Dirinya juga berharap agar pelaksanaan Audisi KDI dan Road to Kilau Raya MNCTV yang dilaksanakan di Pendopo Ronggo Djoemeno dan Alun-Alun Reksogati berjalan lancar.

“Semoga pelaksanaan pagelaran ini berjalan dengan lancar, dan saya berharap masyarakat bisa tertib mengikuti acara ini”, ungkap Wabup saat di atas panggung mengikuti selamatan pra pelaksanaan Kilau Raya. Perlu diketahui, para peserta dapat mengikuti audisi KDI 2022 tidak dipungut biaya untuk mendaftar, begitupun dengan masyarakat yang ingin melihat Kilau Raya di Alun-alaun Reksogati.

Bagi calon peserta yang berada di wilayah sekitar Madiun, seperti Surabaya, Malang, Ngawi, Ponorogo, Pacitan, Nganjuk, Bayuwangi, dan seluruh kota di Jawa Timur dapat berkesempatan untuk mengikuti langsung audisi di Kabupaten Madiun mulai hari ini (23/6) hingga besok Jumat (24/6) mulai jam 07.00 hingga 17.00 WIB.