Apresiasi Motivasi Kerja, Pemkab Madiun Gelar SAKIP Award 2023

Dalam upaya mewujudkan pemerintahan yang bersih, akuntabel, dan kapabel, Pemerintah Kabupaten Madiun menggelar Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) Award 2023 di Pendopo Muda Graha, Selasa (19/9/2023) malam. Evaluasi SAKIP dilaksanakan setiap tahunnya oleh Inspektorat sebagai pengawas. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pelaksanaan evaluasi SAKIP tahun ini dikemas dengan lebih apik berbentuk penghargaan. Bupati Madiun H. Ahmad Dawami mengharapkan seluruh OPD melakukan kinerja sesuai dengan tujuan utama yang telah ditentukan.

“Kinerja yang itu sesuai dengan tujuan utama yang sudah ditentukan. Jadi, yang paling penting adalah mindset kinerjanya itu tercapainya tujuan. Alat bantu untuk melihat kinerja itu pakai dokumen,” ujar Bupati Madiun saat diwawancarai. Bupati yang akrab disapa Kaji Mbing tersebut mengaku seluruh OPD telah memiliki output kinerja yang baik. SAKIP Award menjadi sarana evaluasi bersama dan bukan untuk saling menjatuhkan. “Ini sebagai sarana untuk evaluasi kita bersama, sarana untuk evaluasi OPD bukan untuk menjelek jelekan OPD, dari data ini kita tau titik ini yang diperbaiki, dan titik ini yang harus kita pertahankan karena sudah baik,” jelasnya.

Sementara itu, Inspektur Kabupaten Madiun Joko Lelono, menambahkan evaluasi SAKIP tahun ini dikemas dengan memberikan penghargaan atau reward untuk memotivasi bekerja. Inspektorat selaku tim evaluasi SAKIP, seluruh OPD termasuk di dalamnya kecamatan, parameternya banyak sekali diantaranya output -output kinerjanya.”Dengan adanya momentum award tahun ini mudah-mudahan seluruh OPD tergerak untuk memacu memperbaiki diri atas kekurangan hasil evaluasi sehingga harapan kita kategori SAKIP kita bisa menjadi A,” pungkas Joko Lelono.
SAKIP Award diikuti oleh seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Madiun. Dari hasil evaluasi terdapat 15 OPD dengan kategori A (Memuaskan) dengan range nilai 80,01 – 90.00. Kemudian terdapat 17 OPD dengan kategori BB (Sangat Baik) dengan range nilai 70,01 – 80.00. Serta 13 OPD dengan kategori B (Baik) dengan range nilai 60,01 – 70.00.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto, Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun Tontro Pahlawanto, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD di lingkungan Pemkab Madiun.