Jadi Irup Pembukaan Susbalan ke XXXIX, Bupati: “Banser Harus Selalu Jaga Persatuan dan Kesatuan”

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, yang sekaligus Wakasatkorwil Banser Jawa Timur menghadiri pembukaan Diklat Kursus Banser Lanjutan (Susbalan) angkatan XXXIX Satkorwil Banser Jawa Timur di Satkorcab Banser Kabupaten Madiun yang dipusatkan di MI Muktarul Ulum Desa Sumberejo, Kecamatan/Kabupaten Madiun, Jumat (7/7/2023).

Kaji Mbing sapaan akrab orang nomor satu di Kabupaten Madiun itu, bertindak sebagai inspektur upacara sekaligus membuka Diklat Susbalan angkatan XXXIX yang akan di gelar selama 3 Hari tanggal 7 sampai 9 Juli 2023 dan diikuti 200 Peserta dari seluruh Jawa Timur. “Slogan Pancasila Jaya yang biasa kita pekikkan dimanapun berada tersebut tidak hanya diucapkan saja, akan tetapi harus kita jalankan. NKRI harga Mati! Seluruh anggota Banser juga harus mengupayakan bagaimana persatuan dan kesatuan ini bisa tetap terjaga”, kata Kaji Mbing saat menyampaikan amanat kepada peserta upacara.

Bupati yang menjadi Kader Nahdlatul Ulama, yang mengabdi pada gerakan Pemuda Ansor dan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) sejak usia muda ini juga menambahkan, Susbalan adalah peningkatan kemampuan kapabilitas sahabat Banser. “Harapan saya pemahaman tentang Pancasila, NKRI harga Mati, Aswaja dan Nusantara ini benar-benar harus diasah terus”, tandasnya.

Dalam kegiatan tersebut terdapat prosesi penyematan Tanda Peserta dan Jaket Satu Abad NU Oleh Bupati Madiun Dan Rois Syuriah PCNU Kabupaten Madiun kepada peserta, Serta penampilan Drumb Band dari MI Muktarul Ulum Desa Sumberejo. Hadir dalam upacara ini, Rois Syuriah dan Jajaran Tanfidziah PCNU Kabupaten Madiun, Jajaran pengurus wilayah Satkorcab dan Satkorwil Banser Jawa Timur, Perwakilan Forkopimda Kabupaten Madiun, Kepala Kemenag Kabupaten Madiun, Muspika Kecamatan Madiun, Kepala Desa Sumberejo, Sahabat Satkorcab Wilayah Mataraman, dan seluruh Sahabat Banser.