Vaksinasi untuk lansia berkebutuhan khusus dan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) berlangsung di Kecamatan Dagangan. Setelah kemarin menyasar wilayah Desa Sukosari, kini giliran Desa Sewulan. Untuk memudahkan penerima vaksin, pelayanan dilakukan dari rumah ke rumah. Sabtu (21/8) ini, lansia berkebutuhan khusus dan ODGJ di Desa Sewulan menerima vaksin berjenis Sinopharm.
Petugas Kesehatan UPT Puskesmas Dagangan, Indah, mengatakan, vaksinasi untuk lansia berkebutuhan khusus dan ODGJ tersebut akan dilakukan di 9 Desa di Kecamatan Dagangan. Teknisnya sama dengan vaksinasi pada umumnya, seluruh ODGJ yang divaksin menjalani screening sampai observasi pasca vaksin.
Menurutnya, para lansia berkebutuhan khusus dan ODGJ juga memiliki hak yang sama dalam memperoleh vaksin. Hal ini untuk membantu mencapai dan terbentuknya herd immunity. Menurut data dari Dinas Sosial, hingga saat ini sudah sekitar 150 ODGJ tervaksin dari jumlah total binaan yang mencapai 2.022 orang.
Vaksinasi untuk lansia berkebutuhan khusus dan orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) berlangsung di Kecamatan Dagangan. Setelah kemarin menyasar wilayah Desa Sukosari, kini giliran Desa Sewulan. Untuk memudahkan penerima vaksin, pelayanan dilakukan dari rumah ke rumah. Sabtu (21/8) ini, lansia berkebutuhan khusus dan ODGJ di Desa Sewulan menerima vaksin berjenis Sinopharm.
Petugas Kesehatan UPT Puskesmas Dagangan, Indah, mengatakan, vaksinasi untuk lansia berkebutuhan khusus dan ODGJ tersebut akan dilakukan di 9 Desa di Kecamatan Dagangan. Teknisnya sama dengan vaksinasi pada umumnya, seluruh ODGJ yang divaksin menjalani screening sampai observasi pasca vaksin.
Menurutnya, para lansia berkebutuhan khusus dan ODGJ juga memiliki hak yang sama dalam memperoleh vaksin. Hal ini untuk membantu mencapai dan terbentuknya herd immunity. Menurut data dari Dinas Sosial, hingga saat ini sudah sekitar 150 ODGJ tervaksin dari jumlah total binaan yang mencapai 2.022 orang.