Selasa, 24 Juli 2018, Bupati Madiun H. Muhtarom, S.Sos setelah membuka acara MTQ di Pendopo Ronggo Djoemeno, beliau meninjau berjalannya pameran gapoktan yang sedang berlangsung di alun-alun mejayan. Pameran gapoktan ini merupakan salah satu agenda kegiatan dalam peringatan hari jadi Kabupaten Madiun ke 450.
Pada Pemeran ini di ikuti oleh perwakilan Gapoktan setiap kecamatan di kabupaten Madiun dan pada saat Bp. Bupati meninjau kelokasi pameran para peserta pameran dan pengunjung yang hadir dipameran tersebut meminta foto bersama Bp. Bupati yang kurang 9 hari beliau mengakhiri masa jabatannya. Beliau pun bersedia dan pada setiap stan pameran beliau meminta agar yang peserta pemilik stan foto bersamanya sehingga para peserta dan pengunjung sangat harmonis dengan beliau. Selain berfoto dengan pengunjung dan peserta pameran, Bp. Bupati disuguhi beberapa produk unggulan dan produk olahan Khas Kabupetan madiun.
Pada kesempatan beliau menyampaikan, agar para petani memiliki menset berorientasi bisnis, maka diantara trobosan trobosannya mereka harus mampu menggeser mesetnya itu dari petani yang tradisional menjadi petani yang berorientasi bisnis. Petani yang berorientasi bisnis jangan hanya bergerak pada komoditasnya tetapi kualitas produktifitas dan diderifikasikan tanamannya. Ini dalam rangka mendorong petani agar nilai produknya bertambah.
Bp. Bupati berterimakasih kepada Gapoktan atas partisipasinya menampilkan produk-produk pertanian unggulan Kabupaten Madiun meskipun disini tidak ada transaksi di stan stan tertentu tetapi kita tujuannya bukan itu semata, tujuannya kita praktekan pertanian yang ada di Kabupten Madiun. Bp. Bupati terus mengapresiasi dan mensuprot agar kegiatan ini terus dilakukan, karena pada kegiatan ini dapat mengukur sejauh mana tahun ketahun ini mampu berkreasi berinovasi kaitannya produk ini mendapat apresiasi dari masyarakat Kabupaten Madiun maupun sekitar Kabupaten Madiun. Bp. Bupati juga menyarankan agar para gapoktan memiliki kartu pengenal, agar pembeli bisa menghubungi langsung, karena teknologi informasi sekarang bisa menjual produkn kita secara on line.
Pada kesempatan Bp. Bupati juga menyerahkan sertifikat dan hadiah kepada pemenang lomba, yaitu juara I pemenang Lomba Produk Unggulan Daerah diraih Kecamatan geger dan juara I pemenang Lomba Olahan di raih oleh Kecamatan mejayan. Dan Bp. Bupati juga Menyerahkan sertifikat dan hadiah tersebut ke juara berikutnya sampai juara harapan IV di setiap masing-masing lomba.