PERINGATI HARI PAHLAWAN NASIONAL DENGAN UPACARA YANG DISIARKAN LANGSUNG

Pemerintah Kabupaten Madiun melaksanakan Upacara Hari Pahlawan Nasional tahun 2020, Selasa (10/11) di Pendopo Ronggo Djoemeno Caruban. Upacara ini juga disiarkan secara virtual dan diikuti seluruh karyawan-karyawati di lingkup Pemkab Madiun dari masing-masing kantor.

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami selaku Inspektur upacara membacakan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia. Pada intinya, Hari Pahlawan kiranya tidak hanya sekadar diingat setiap tanggal 10 November saja. Lebih dari itu, perjuangan dan pengorbanan para pahlawan yang telah mempertaruhkan nyawanya untuk mempertahankan kedaulatan NKRI perlu terus dikenang sepanjang masa. Sebagaimana tema hari pahlawan tahun 2020, yaitu ”Pahlawanku Sepanjang Masa“. Dahulu, pahlawan berjuang dengan mengangkat senjata. Saat ini kita berjuang melawan berbagai permasalahan bangsa, seperti: kemiskinan, bencana alam, narkoba, paham-paham radikal, dan termasuk berjuang melawan pandemi COVID-19 yang saat ini melanda dunia.

Kaji Mbing, sapaan Bupati Madiun menambahkan, di Hari Pahlawan tahun 2020 ini kita maknai keteladaan pahlawan baik di pemerintahan maupun seluruh masyarakat di Kabupaten Madiun. “Di setiap memperingati Hari Pahlawan juga bertepatan dengan hari ulang tahun Bapak Sekretaris Daerah Ir. Tontro Pahlawanto”, ujarnya. Usai upacara, dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng untuk mengenang para pahlawan sekaligus selamatan ulang tahun Bapak Sekda.

Bupati berpesan untuk generasi muda bahwa harus banyak belajar dari para pahlawan termasuk bagaimana memaknai nilai-nilai kepahlawanan mereka dalam rangka memerdekaan Indonesia dan menjaga kemerdekaan Indonesia. “Sekarang ini kita juga dituntut untuk menyelamatkan Indonesia dari serangan COVID-19”, imbuhnya