Bupati Kaji Mbing Sambut Kunjungan Keeja Kapolda Jatim

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, menghadiri Kunjungan Kerja Kapolda Jawa Timur Irjen Pol. Toni Harmanto di Mapolres Madiun, Selasa (8/8/2023). Dalam kunjungannya, Kapolda Jatim juga disambut oleh Danrem 081/Dhirotsaha Jaya Kolonel Inf. Sugiyono, Kapolres Madiun AKBP Anton Prasetyo beserta PJU, Dandim 0803/Madiun Letkol Inf. Meina Helmi, dengan iringan Hadrah Polres Madiun. Setibanya di Polres Madiun, Toni melakukan penandatanganan prasasti pembangunan Gedung Tantya Sudhirajati. Ia bersama dengan Bupati Madiun dan Forkopimda turut melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung tersebut.

Sebagai informasi, pembangunan Gedung Tantya Sudhirajati akan menjadi ruang pertemuan Polres Madiun. Diketahui nama ‘Tantya Sudhirajati’ sendiri diambil dari nama angkatan Kapolres Madiun yang merupakan Alumni Akpol tahun 2003.

Dalam kesempatan tersebut Kapolda Jawa Timur juga memberikan apresiasi kepada seluruh anggota dan jajaran Polres Madiun atas keberhasilannya dalam pelasksanaan Operasi Aman Suro 2023 di wilayah Madiun. “Hal yang paling penting menjaga kodusifitas kamtibmas itu nomor satu,” tegas Irjen Pol. Toni Harmanto.

Kaji Mbing sapaan akrab Bupati Madiun, juga menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah menjaga kondusifitas kamtibmas. Dirinya mengapresiasi seluruh perguruan silat di Kabupaten Madiun yang telah mendukung perayaan Bulan Muharram/Suro dengan kegiatan aman dan tertib.