DPMPTSP Buka Stan di Caruban Fun Day, Layani Masyarakat Bikin NIB Gratis

 

Pemkab Madiun menjemput bola untuk memberikan legalitas usaha ke warganya secara cuma-cuma. Kali ini,  Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten mendirikan stan saat Caruban Fun Day (CFD), Minggu (12/11/2023).

 

“Rtusan UMKM ada di CFD. Kami berharap para pegiat UMKM ini memiliki Nomor Induk Berusaha (NIB), jadi kami hadir di sini membantu memfasilitasi untuk penerbitan NIB”, ujar Kepala DPMPTSP, Arik Krisdiananto.

 

Terobosan ini tidak hanya menyediakan fasilitas penerbitan NIB, namun juga konsultasi perizinan berusaha. Upaya ini sebagai wujud Pemkab Madiun dalam memberikan jalan mudah bagi masyarakat memiliki legalitas usaha. Menurut dia, selama ini banyak yamg beranggapan bahwa membuat NIB memerlukan persyaratan yang rumit dan prosedur yang panjang. Padahal, masyarakat cukup membawa KTP dan gawai untuk verifikasi surat elektronik (email).

 

 

“NIB ini banyak manfaatnya. Selain sebagai bentuk legalitas usaha, juga bisa digunakan sebagai syarat pengajuan kredit usaha ke Bank”, lanjut Arik.

 

Sementara itu, salah satu pengunjung CFD, Endang, mengaku senang dengan terobosan yang dilakukan Pemkab Madiun. Menurutnya, cara seperti ini akan mendorong warga untuk mengurus legalitas usahanya.

 

“Saya senang dengan kebijakan ini. Warga sangat dipermudah dengan pembuatan NIB. apalagi rumah saya jauh jika harus ke Madiun,” ucapnya.