KPK Gelar Rapat Koordinasi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi bersama Gubernur Jatim, dan Bupati/Walikota

Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa, inginkan pemerintah memiliki integritas yang tinggi. Hal tersebut disampaikannya dalam Rapat Koordinasi Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi se-Jawa Timur, Senin (15/11/2021). “Ini bagian ikhitiar kita semua untuk bisa membantu pemerintahan dengan integritas yang tinggi sehingga kesejahteraan rakyat bisa tercapai,” tegas Khofifah dalam sambutannya. Gubernur turut menyampaikan capaian MCP Jawa Timur sebesar 67 persen.

Sementara itu, Wakil Ketua KPK RI dalam sambutannya membawakan tema “Jihad Masa Kini Melawan Korupsi”. Ia menuturkan peran pemerintah saat ini harus berjuang melawan korupsi. Lebih lanjut dijelaskan, Pemerintah daerah adalah bagian dari pemerintah pusat untuk mewujudkan dan mengelola tujuan pemerintah pusat di daerah. Yaitu membentuk pemerintah yang melindungi segenap masyarakatnya, mensejahterahkan, mencerdaskan kehidupan bangsa, serta ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian, dan keadilan sosial.

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami hadir secara langsung di Gedung Negara Grahadi, dan Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto bersama dengan Sekda Kabupaten Madiun serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Madiun mengikuti acara secara daring di Pendopo Muda Graha. Rrakor ini juga menjadi rangkaian kegiatan peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) 2021 yang puncaknya diperingati pada 9 Desember mendatang.