WABUP MADIUN TINJAU SERBUAN VAKSIN BERSAMA KOMANDAN LANTMAL V

WABUP MADIUN TINJAU SERBUAN VAKSIN BERSAMA KOMANDAN LANTMAL V

BERITA DAERAH, PEMERINTAHAN
Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto menerima kunjungan kerja Komandan Lantamal V Laksamana Pertama TNI Yoos Suryono Hadi, M.Tr(Han), M.Tr.Opsla, CHRMP. di Desa Garon Kecamatan Balerejo, Kamis (8/7). Kedatangan Komandan Lantamal V ini dalam rangka Serbuan Vaksinasi COVID-19 oleh TNI AL Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V dengan mengerahkan puluhan Tenaga Kesehatannya. "Serbuan vaksinasi ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program pemerintah guna menekan penyebaran COVID-19 dan upaya pemberian 1 juta vaksin per hari kepada masyarakat",ujar Yoos Suryono.   Dalam kegiatan ini, tercatat 500 orang warga berhasil menerima vaksin Sinovac dari para tenaga kesehatan yang ditugaskan. Selain Nakes dari TNI AL, turut serta dikerahkan juga Tenaga Kesehatan dari Dinas Kesehatan Balerejo Kabupaten Madiun.
Read More
OPERASI YUSTISI PPKM DARURAT, 12 PELANGGAR KENA SANKSI

OPERASI YUSTISI PPKM DARURAT, 12 PELANGGAR KENA SANKSI

BERITA DAERAH, PEMERINTAHAN
Setelah melakukan sosialisasi dan edukasi terkait PPKM Darurat selama tiga hari berturut-turut, operasi penegakan disiplin pun digelar oleh Pemerintah Kabupaten Madiun bersama jajaran Forkopimda, Kamis (8/7). Operasi yustisi kali ini menyasar para pengguna jalan di selatan Pasar Pagotan Kecamatan Geger. Kegiatan dilakukan untuk menindak masyarakat yang masih melanggar protokol kesehatan dan ketentuan PPKM Darurat. Demikian antara lain disampaikan Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, saat meninjau pelaksanaan operasi yustisi dengan didampingi oleh anggota Forkopimda Kab. Madiun. Operasi Yustisi kali ini dilakukan oleh petugas Gabungan terdiri dari TNI, POLRI, Satpol PP, Dishub, dan BPBD. Bupati Madiun menjelaskan bahwa giat operasi yustisi merupakan salah satu amanat dalam Instruksi Mendagri agar masyarakat disiplin mematuhi peraturan dan protokol kesehatan. “Tidak memakai masker tidak hanya berbahaya bagi diri sendiri, namun juga orang lain”, ucapnya mengingatkan. Terkait…
Read More
RAKOR IMPLEMENTASI PPKM DARURAT, PEMKAB MADIUN AKAN GELAR OPERASI YUSTISI DI BEBERAPA WILAYAH

RAKOR IMPLEMENTASI PPKM DARURAT, PEMKAB MADIUN AKAN GELAR OPERASI YUSTISI DI BEBERAPA WILAYAH

BERITA DAERAH, PEMERINTAHAN
  Bupati Madiun H. Ahmad Dawami bersama Kapolres Madiun, Dandim 0803 Madiun, dan pimpinan OPD terkait, mengikuti Rakor Implementasi PPKM darurat Jawa-Bali dengan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan yang saat ini ditunjuk memimpin PPKM Darurat oleh Presiden RI. Rakor ini diselenggarakan secara virtual dan diikuti melalui Pendopo Muda Graha Madiun, Rabu (7/7). "Mobilitas di Jawa Timur dan Bali masih cukup tinggi dari ketepatan penurunan minimal 30 persen. Akan tetapi wilayah Jawa Timur cenderung bagus jika dibanding dengan Provinsi lainnya. Pemerintah Daerah perlu memperbaiki koordinasi dalam penyekatan selama PPKM Darurat. Dari hasil operasi perubahan perilaku dan ketaatan pada aturan PPKM Darurat masih rendah, jadi perlu penertiban lagi oleh jajaran TNI-POLRI kolaborasi dengan Pemerintah Daerah", jelas Luhut. Gubernur Jawa Timur dalam paparannya menyampaikan, saat ini operasi yustisi memberikan efektifitas terhadap…
Read More
BUPATI MADIUN: “AKAN ADA PENINDAKAN HUKUM BAGI YANG TIDAK MEMATUHI PERATURAN PPKM DARURAT”

BUPATI MADIUN: “AKAN ADA PENINDAKAN HUKUM BAGI YANG TIDAK MEMATUHI PERATURAN PPKM DARURAT”

BERITA DAERAH, PEMERINTAHAN
Bupati Madiun H. Ahmad Dawami bersama Forkopimda dan Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Madiun melaksanakan evaluasi pelaksanaan PPKM Darurat wilayah Kabupaten Madiun, Selasa malam (6/7) di Pendopo Muda Graha. Pertemuan ini membahas tentang pelaksanaan PPKM Darurat yang telah dilaksanakan selama tiga hari ini. Masing-masing Satgas melaporkan, bahwa selama tiga hari pelaksanakan PPKM Darurat masih banyak warga, perusahaan, pedagang, dan restoran/rumah makan tidak mematuhi aturan PPKM yang tertuang pada Surat Intruksi Mendagri maupun Intruksi Bupati. Mengetahui hal tersebut, Bupati bersama Forkopimda sepakat akan memberlakukan penegasan secara hukum kepada mereka yang tidak menerapkan intruksi tersebut. "Kita akan memberlakukan penegasan bagi para pelanggar intruksi tersebut. Tidak perlu ragu melakukan penegakan hukum kepada warga, pedagang dan perusaahan yang masih melanggar aturan PPKM Darurat. Lakukan patroli dengan humanis dan jangan sampai ada pertikaian hingga mengakibatkan…
Read More
SIDANG PARIPURNA PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERSAMA RAPERDA PERTANGGUNGJAWABAN APBD KABUPATEN MADIUN TA 2020

SIDANG PARIPURNA PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERSAMA RAPERDA PERTANGGUNGJAWABAN APBD KABUPATEN MADIUN TA 2020

BERITA DAERAH, PEMERINTAHAN
DPRD Kabupaten Madiun mengelar Sidang Paripurna dengan agenda pengambilan keputusan bersama antara DPRD dan Bupati Madiun terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah) Kabupaten Madiun TA 2020. Sidang ini diselenggarakan di Ruang Sidang Utama, Senin (5/7). Rapat Paripurna ke – 4 masa sidang ke – 3 yang dibuka oleh Ketua DPRD Fery Sudarsono ini dilakukan secara langsung dan virtual agar tidak terjadi kerumunan, mengingat saat ini pemerintah tengah memberlakukan PPKM Darurat Jawa – Bali. Selain pimpinan, sidang dihadiri 34 anggota dewan, Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, Wakil Bupati H. Hari Wuryanto, Sekda Tontro Pahlawanto, beberapa pimpinan OPD, sementara yang lain mengikuti secara virtual. Rapat diawali pembacaan hasil pembahasan Badan Anggaran DPRD mengenai komposisi APBD Kabupaten Madiun TA 2020 yang disampaikan oleh Juru Bicara Badan Anggaran DPRD, Jumadi.…
Read More
RAKOR PPKM DARURAT WILAYAH JAWA TIMUR, BUPATI MADIUN JUGA AKAN KELUARKAN EDARAN PPKM DARURAT

RAKOR PPKM DARURAT WILAYAH JAWA TIMUR, BUPATI MADIUN JUGA AKAN KELUARKAN EDARAN PPKM DARURAT

BERITA DAERAH, PEMERINTAHAN
Bupati Madiun H. Ahmad Dawami bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Madiun mengikuti Rapat Koordinasi Persiapan PPKM Darurat Wilayah Jawa Timur secara virtual dari Pendopo Muda Graha, Jumat malam (2/7). “PPKM darurat yang diberlakukan 3 sampai dengan 20 Juli 2021. Semua aktivitas yang menimbulkan kerumunan akan dibatasi hingga dilarang,” kata Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, saat memimpin rapat. Dirinya menambahkan, kebijakan ini bukan pembatasan semata tetapi merupakan penyelamatan dan perlindungan masyarakat. Brigjen Pol. Slamet Hadi Supraptoyo menyampaikan bahwa Polda Jawa Timur menyiapkan Operasi Aman Nusa II Penanganan COVID-19 dengan sasaran deteksi dini gangguan yang dapat mengganggu atau menghambat penanganan COVID-19 dan program vaksinasi, patroli penjagaan serta pengawasan di wilayah rawan guna mencegah penyebaran COVID-19, gelar vaksinasi massal, sterilisasi dan pengamanan vaksin, serta pengendalian penyebaran COVID-19 melalui peningkatan kepatuhan protokol kesehatan dan…
Read More