“Yoiki”, Air Minum Asli Produk Lokal Kabupaten Madiun

“Yoiki”, Air Minum Asli Produk Lokal Kabupaten Madiun

PEMERINTAHAN
Bupati Madiun H. Ahmad Dawami dan Wakil Bupati Madiun H. Hari Wuryanto meresmikan Gedung Graha Purabaya serta melaunching Air Mineral Dalam Kemasan dengan merek "Yoiki" milik Perumda Air Minum Tirta Dharma Purabaya Kabupaten Madiun, Senin (6/12). Bupati Madiun menjelaskan proses produksi air minum dalam kemasan dengan merek "Yoiki" ini memiliki proses yang panjang. Ikhtiar tersebut dilakukan untuk menyehatkan masyarakat dengan menjamin kualitas air minumnya. "Hari ini kita launching untuk semuanya, tidak hanya untuk pemerintah, perumda, tetapi juga untuk masyarakat," jelas Bupati Madiun. Dirinya menuturkan agar PDAM tidak hanya berfokus kepada profit oriented untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) saja namun ia berharap agar PDAM social orientied yang berarti melayani untuk kebutuhan masyarakat. "Fenomena hari ini ketika sudah ada standarisasi yang jelas mengenai air layak minum, saya harap Dinas Kesehatan bekerja…
Read More
Peringati BBGRM dan HKG PKK, Bupati Madiun Tekankan Pentingnya Kebersamaan dan Gotong Royong.

Peringati BBGRM dan HKG PKK, Bupati Madiun Tekankan Pentingnya Kebersamaan dan Gotong Royong.

PEMERINTAHAN
Melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Pemkab Madiun menggelar Peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-17 dan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HKG-PKK) Ke-147, di Pendopo Muda Graha, Senin (6/12). Dengan tema wujudkan masyarakat Kabupaten Madiun bangkit dan sejahtera, Bupati Madiun H. Ahmad Dawami dalam sambutannya menuturkan, melalui kegiatan ini dirinya mengajak masyarakat untuk menekan perilaku-perilaku yang bisa mengakibatkan bencana dan bisa mengakibatkan rusaknya lingkungan. "Tanpa kebersamaan dan kegotongroyongan tersebut akan terasa berat, sehingga unsur pemerintah harus bisa mengajak masyarakatnya untuk selalu menjaga kebersamaan. Dengan kegiatan BBGRM ini merupakan implementasi terhadap upaya pemeliharaan dan pengembangan semangat kegotongroyongan masyarakat dalam pembangunan desa dan kelurahan", ujar Bupati. Dalam kesempatan Bupati Madiun dan Wakil Bupati Madiun menyerahkan penghargaan kepada pemenang Harapan I dalam Lomba 10 Pokok Program PKK tingkat…
Read More
Wabup: Penanggulangan HIV/AIDS Perlu Perhatian Semua Pihak

Wabup: Penanggulangan HIV/AIDS Perlu Perhatian Semua Pihak

PEMERINTAHAN
Dalam rangka memperingati hari AIDS se-dunia yang jatuh pada 1 Desember, Komisi Penanggulangan AIDS Daerah (KPAD) Kabupaten Madiun menggelar seminar dan zoom meeting pencegahan dan penanggulangan HIV/AIDS, Senin (6/12), di Graha Eka Kapti Puspem Mejayan. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Bupati Madiun, H. Hari Wuryanto, yang juga merupakan Ketua KPAD Kabupaten Madiun. Dalam arahannya, Wabup menegaskan masalah HIV AIDS perlu mendapat perhatian semua pihak. Untuk itu, dirinya berharap melalui seminar ini bisa membantu Pemkab Madiun untuk menghentikan penularan HIV/AIDS. Pasalnya, di 15 kecamatan di Kabupaten Madiun sudah ditemukan kasus penyakit berbahaya ini sehingga harus menjadi perhatian semua pihak untuk turut memeranginya. “Harapan kami kepada semua peserta (seminar) turut membantu KPAD Madiun mengedukasi masyarakat agar HIV/AIDS tidak berkembang. Karena penanggulangan penyakit menular ini bukan tanggungjawab KPAD maupun Dinas Kesehatan semata namun…
Read More
Didampingi Rombongan Terbatas, Bupati dan Wakil Bupati Ziarah ke Makam Retnodumilah

Didampingi Rombongan Terbatas, Bupati dan Wakil Bupati Ziarah ke Makam Retnodumilah

PEMERINTAHAN
Meski sempat tertunda, akhirnya Bupati Madiun H. Ahmad Dawami didampingi istri Penta Lianawati Ahmad dan Wakil Bupati H. Hari Wuryanto yang juga didampingi istri Erni Hari Wuryanto, berziarah ke Kompleks Makam Raja-Raja Mataram di Kotagedhe Jogjakarta, Sabtu siang (4/12). Rombongan juga disertai oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Madiun. Bupati dan rombongan diantar abdi dalem memasuki kompleks makam R. Ayu Retnodumilah, Ki Ageng Pemanahan, Panembahan Senopati, dan makam lainnya untuk tabur bunga sekaligus membaca doa untuk arwah Bupati pendahulu Kabupaten Madiun tersebut. Istri Bupati dan Wabup dengan juga membaca tahlil di Bangsal Pengapit Ler dipimpin abdi dalem. Perlu diketahui, ziarah ke makam Retnodumilah seharusnya dilaksanakan pada Juli lalu dalam rangkaian peringatan Hari Jadi ke-453 Kabupaten Madiun. Namun karena saat itu kasus aktif COVID-19 tengah melonjak, akhirnya agenda tahunan ini urung dilakukan. Setelah…
Read More
166 Orang Ikuti Seleksi Kompetensu Bidang CPNS Formasi Tahun 2021

166 Orang Ikuti Seleksi Kompetensu Bidang CPNS Formasi Tahun 2021

PEMERINTAHAN
Sebanyak 166 orang menjalani Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Madiun di Pendopo Ronggo Djoemeno, Minggu (5/12). "Seharusnya ada 168 orang yang mengikuti tes hari ini, namun 2 orang berhalangan hadir", ujar Koordinator Pelaksana SKB Kabupaten Madiun dari Kantor Regional II BKN Jatim, Wahana. Dirinya menambahkan, masih ada 15 peserta lagi yang mengikuti ujian di Titik Lokasi luar Madiun. "Jangan sekali-kali percaya pada oknum yang menjanjikan kelolosan tes CPNS. Harus percaya dengan kemampuan sendiri yang disertai dengan doa kepada Tuhan dan restu orang tua", ujar Wahana. Apalagi, tes SKB dilaksanakan dengan metode CAT yang mengedepankan kecepatan dan transparansi. "Untuk peserta yang lulus hendaknya punya kinerja baik, sehingga bisa mengabdikan diri di Kabupaten Madiun. Saya harap Kabupaten Madiun lebih berkembang bersama para CPNS milenial",  ujar Kepala Badan…
Read More
Bupati Madiun Lantik 386 Pegawai Negeri Sipil

Bupati Madiun Lantik 386 Pegawai Negeri Sipil

PEMERINTAHAN
Bupati Madiun melakukan Pengangkatan dan Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun 2019 sejumlah 341 orang. Pengambilan sumpah janji tersebut dihelat di Pendopo Ronggo Djumeno Kabupaten Madiun, Rabu (1/12). Bupati Madiun H. Ahmad Dawami, pada kesempatan tersebut didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Madiun Tontro Pahlawanto, Inspektur Kabupaten Madiun, dan Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Madiun sebagai saksi. Sebanyak 3 perwakilan PNS menerima SK dan dilanjutkan mengucapkan sumpah janji seluruh peserta dengan dipandu oleh Bupati Madiun dan diakhiri dengan penandatanganan berita acara. Bupati dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para peserta karena telah resmi diangkat menjadi PNS di lingkup Pemerintahan Kabupaten Madiun. "Semoga jabatan yang disandang ini nantinya menjadi berkah dan bermanfaat bagi Keluarga khususnya, serta negara Indonesia yang kita cintai ini pada umumnya," ujarnya. Bupati juga mengingatkan,setelah diambil sumpah janjinya maka para…
Read More